Langsung ke konten utama

Figure pemimpin dibalik prestasi desa segarajaya

Menyambut pesta rakyat pada ajang pilkades di kabupaten bekasi, khususnya desa segarajaya sebagai bagian dari kecamatan tarumajaya, cukup terasa  dinamis atmosfir pilkades di setiap lini desa, karena begitu banyak masyarakat terlibat untuk berpartisipasi pada perhelatan rakyat 6 tahunan ini.
Sebelumnya, di masa kepemimpinan kepala desa segarajaya musim kemarin, telah mutlak di menangkan oleh H.Muhammad sargan. Di masa kepemimpinan beliau, sudah banyak prestasi dan perubahan di berikan untuk dukungan kemaslahatan masyarakat, barangkali tidak perlu di sebutkan lagi berapa banyak perubahan yang di lakukan dari kepemimpinan beliau. Sebut saja salah satu prestasi cemerlang dari kades musim lalu adalah mampu membawa desa segarajaya menjadi juara lomba desa tingkat kabupaten, lalu maju mewakili lomba desa untuk tingkat provinsi. Namun, belum selesai beliau menjalani program kemajuan desa, H.Muhammad Sargan telah berpulang ke rahmatullah pada hari baik di Jumaat mubarak tanggal 27 Juli 2017 dalam keadaan masih bertugas di lapangan,"tepat nya saat memantau pembangunan jalan di batas desa segarajaya.
Semoga amal ibadah beliau di terima allah SWT, dilapangkan kuburnya dan keluarga yang di tinggalkan senantiasa di beri ketabahan. Aamiin."tutur mahfud salah satu tokoh kepemudaan desa.
Kali ini sebagai pengganti kedudukan beliau, telah sah sesuai prosedur dan birokrasi panjang Pemilihan Antar Waktu (PAW) jabatan kepala desa, di amanah kan oleh H.Marjaya Sargan S.sos.

Kades segarajaya terlihat antusias, mendengarkan aspirasi salah seorang warga, saat berkunjung di kp. Telar malam hari.

Benar,nama ini memang sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat desa, lantaran H.marjaya adalah putra dari kepala desa sebelumnya almarhum H.M Sargan.
Pada masa kepemimpinan beliau H.Marjaya.S belum genap 1 tahun memimpin, beliau tidak ragu tentang apa yang akan di kerjakan sebagai program awal beliau menjabat kepala desa,beliau optimis saat bertransisi menjadi orang nomor 1 di desa. Saat ini kepemimpinan beliau cukup lugas,sistematis dan efektif jika di perhatikan dari pola program yang di kerjakan.

H.Marjaya Sargan S.sos dan istri bersama beberapa warga menikmati jajanan bakso milik pedagang di sekitaran kantor desa segarajaya.

Bahkan ini lebih dinamis dan kreatif, sebab figure Kades masa kini cukup ramah, sederhana juga menyesuaikan saat pendekatan ke berbagai kalangan masyarakat.
Cukup jarang menemukan figure pemimpin yang mau "duduk sama rata berdiri sama tinggi".saya rasa tidak berlebihan bila ungkapan seperti itu untuk beliau.
Dalam keseharian beliau, baik pada jam tugas maupun di luar jam tugas sebagai kepala desa,telah banyak meninggalkan persepsi positif dari berbagai masyarakat yang telah sempat berinteraksi langsung dengan H.marjaya.S.
"Kades sekarang dan yang kemarin sama sama ramah orang nya, cuma kali ini lebih gak canggung aj, soal nya masih muda". Pungkas iis salah seorang warga di wilayah kp.kelapa saat di wawancarai.
Hal ini juga dirasakan oleh masyarakat desa dari cara beliau berkomunikasi dan bersosialisasi dengan masyarakat desa segarajaya, baik kaum muda maupun para sepuh di wilayah desa segarajaya, tak terkecuali para ibu ibu.
Bukan hanya itu,Kegiatan kegiatan sosial tidak hanya sekedar agenda tertulis pada keseharian kades saat ini, baik formal maupun non formal.

Senam pagi dalam rangka pemberdayaan kesehatan masyarakat di lapangan futsal kantor desa segarajaya.

Banyak kegiatan kegiatan positif sebagai program pemberdayaan masyarakat desa segarajaya.
Dari semua program positif akan mustahil rasanya bila tidak di dukung sarana dan prasarana mumpuni sebagai motivasi masyarakat untuk turut aktif pada setiap kegiatan.
Bicara sarana dan prasarana, desa segarajaya memiliki fasilitas pendukung yang lengkap untuk berbagai sektor kegiatan masyarakat, baik sektor olah raga,kesehatan,pendidikan,serta budaya.
Maka bukan tidak ada alasan mengapa desa segarajaya bisa maju mewakili kabupaten bekasi dalam lomba desa tingkat provinsi pada tahun 2015,lantaran dari dahulu hingga masa kini,desa segarajaya memiliki figure pemimpin yang cerdas,kreatif,dan sederhana. patut di banggakan atas prestasi yang di raih desa segarajaya.

M_d.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Miris.!! Sosial Distancing Apakah Diterapkan juga pada aksi sosial CSR BUMN di wilayah Paling Utara kabupaten Bekasi. ?!!

Kurang lebih 26 hari sejak pandemi virus covid 19 masuki wilayah Republik Indonesia, berawal dari warga asal Depok yang terjangkit virus tersebut pada acara dansa di sekitaran DKI Jakarta dan tertular melalui Warga Negara asal Jepang, Sontak publik pun ramai membahas hal tersebut, hingga Presiden Republik Indonesia Bersama Menkes Dr.Terawan melakukan Konferensi Pers membenarkan kabar tersebut sejak tanggal 2 Maret 2020. Sejak saat itu publik hingga kini fokus pada penanganan pencegahan penularan wabah Virus Covid 19 melalui himbauan Sosial Distancing di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia. Hingga hari ini efek domino dari wabah tersebut semakin meningkat dengan data terakhir masyarakat yang positif terjangkit sebanyak 893 orang 78 meninggal dunia dan 35 orang dinyatakan sembuh pada tanggal 26 Maret 2020. Menanggapi data yang terus meningkat tersebut, Pemerintah Desa Segarajaya sangat menyayangkan Himbauan Sosial Distancing dari pemerintah pusat juga se akan berlaku p

Desa Segarajaya Sabet Gelar Juara MTQ Tingkat Kecamatan Tarumajaya Bekasi

Budi Sulaiman begitu Moderator acara Musabaqoh Tilawatil Quraan  Tingkat Kecamatan saat mengumumkan Pemenang Juara 1 pada kompetisi pagelaran MTQ di kecamatan Tarumajaya pada Jumaat 26 Juli 2019 . Beliau adalah pemuda berprestasi dari Kp.Sasak Desa Segarajaya yang telah mengungguli para pemuda berprestasi lain nya di 7 Desa yang ada di Kecamatan Tarumajaya. "Rasa syukur alhamdulillah saya ucapkan kepada allah SWT yang telah memberikan kesempatan saya berada di atas panggung ini sebagai pemenang kompetisi MTQ tingkat kecamatan tahun 2019 ini. Serta Ucapan Terimakasih yang tak terhingga atas hadiah yang diberikan dari para kepala Desa yang ada di kecamatan Tarumajaya yang telah memberikan Kesempatan Umroh kepada saya dan Mengunjungi rumah Allah di tanah haram makkah Almukaromah, sebagai tanda apresiasi atas prestasi saya malam ini." Tutur pemuda tersebut saat di temui oleh tim Redaksi. Budi Sulaiman bersama Sekertaris Desa Segarajaya MAHABIB (kiri) dan Kasi Kesra D